Donasi

Ma'had Ubay bin Ka'ab

Program Pendidikan Santri Putra — dari SD hingga SMA

Ma'had Ubay bin Ka'ab merupakan lembaga pendidikan bagi santri putra tingkat kelas 4 SD hingga SMA. Fokus pembinaan meliputi tahfidzul Qur'an, adab, dan ilmu syar'i, dengan kurikulum khas pesantren yang terarah, berjenjang, dan berorientasi pada pembentukan karakter Islami.

Tujuan Pendidikan

  • Menanamkan aqidah yang lurus dan ibadah yang benar
  • Membentuk akhlak karimah dan kepribadian Islami
  • Membekali santri dengan ilmu agama dan pengetahuan umum
  • Menumbuhkan kemandirian dan tanggung jawab
  • Menjadikan santri bermanfaat bagi keluarga, masyarakat, dan umat

Struktur dan Jenjang Pendidikan

Marhalah Ta'sis

Setara SD Kelas 4-6

Fokus pada adab, ibadah, membaca dan menulis Al-Qur'an, hafalan surat pendek, serta pembiasaan shalat dan kemandirian sederhana.

Mustawa 1-3

Setara SMP

Santri mulai mendalami aqidah, fiqih, hadits, dan bahasa Arab dasar. Hafalan Al-Qur'an diperbanyak, dan mereka dilatih disiplin, tanggung jawab, serta kepedulian sosial.

Mustawa 4-6

Setara SMA

Ditekankan pada pendalaman ilmu syar'i seperti tafsir, fiqih, dan manhaj dakwah. Santri dilatih kepemimpinan, keterampilan hidup, dan siap menjadi teladan.

Namudzajiyyah

Kelas Tahfidz

Program khusus bagi santri yang ingin fokus menghafal 30 juz Al-Qur'an dengan bimbingan tahsin, tasmi', sampai mutqin.

"Melalui pendampingan intensif para asatidz, santri dibina menjadi penghafal Al-Qur'an yang berilmu, beradab, dan siap berkhidmat untuk umat."